Sabtu, 13 Juni 2015

Jenis pomade yang bagus saat ini




Pomade merupakan jenis minyak rambut yang sangat diminati oleh para kalangan pemuda,Produk minyak rambut ini dapat membantu mengatur penataan rambut dan mengkilapkan sesuai dengan jenis pomade yang anda pakai.Pomade telah dikenal dan dipakai oleh penata rambut professional sejak tahun 1900an.Pomade sendiri dibuat dari bahan-bahan seperti minyak kelapa,wax,lanolin dan wewangian.

Pomade sampai saat ini tetap menjadi tren sampai sekarang meskipun produk ini sudah lama dikenal.Yang membuat minyak rambut ini berbeda dengan produk minyak rambut lainnya adalah memiliki berbagi varian wangi dan dapat membuat rambut tampak mengkilap ataupun rambut tahan lama seharian yang mudah dihilangkan bahkan sulit dihilangkan (untuk beberapa jenis pomade yang akan anda gunakan)

Gaya rambut memang sudah menjadi tren di masa sekarang ini dan membuat peluang bisnis baru dengan bertambahnya barbershop yang ada di mana-mana.Dan pemilik produk minyak rambut juga tidak mau ketinggalan dalam peluang ini,ia mencoba membuat jenis minyak rambut pomade untuk membantu menciptakan gaya rambut sleeky atau pompadour.

Dan dalam postingan kali ini kami akan membantu anda dalam memilih jenis pomade yang cocok dengan rambut anda.

Berikut beberapa jenis pomade berdasarkan perbedaannya :


1. Petroleum based pomades (pomade yang berbahan dasar minyak)

Pomade ini adalah jenis pomade yang terbuat dari bahan utama minyak.Sehingga keunggulan dari pomade ini adalah lebih tahan lama dalam menjaga tatanan rambut dan tahan terhadap keringat .Pomade ini sering dipakai untuk membuat styling bergaya quiff atau pomp.

Kekurangan dari jenis ini terdapat pada kesulitan anda dalam membersihkannya karena pomade Petroleum based pomades merupakan jenis pomade yang sesuai di gunakan dalam luar ruangan untuk menghadapi kondisi cuaca yang berubah-ubah.Anda harus membersihkan beberapa kali jika mengunakan shampoo biasa agar rambut tidak terasa lengket . 

Yang termasuk produk pomade jenis Petroleum based pomades adalah Schiemire Knuppelhart



2. Mixed based pomades (pomade berbahan dasar campuran air dan minyak)

Pomade yang dibuat dengan campuran minyak dan air yang membuat jenis pomade ini menyerupai jenis petroleum based pomades.Akan tetapi produk pomade ini tidak menimbulkan efek kilau yang mencolok seperti pomade yang lainnya.Pomade ini cocok bagi anda yang menginginkan gaya rambut rapi dan tahan lama.Namun anda tidak perlu susah-susah dalam membersihkannya.

Yang termasuk pomade jenis ini adalah classic the iron society



3. water based pomades (pomade berbahan dasar air)

Jenis satu ini adalah Pomade yang bahan dasar utamanya air.Produk jenis ini hampir sama seperti wax dalam fungsinya.Jenis pomade ini memiliki ciri khas yang terasa lembut dan tampak natural dibanding pomade bahan dasarnya minyak.Jenis ini sangat cocok untuk gaya rambut sleeky.Pomade berbahan dasar ini sangat mudah dibersihkan bahkan hanya dengan membilas dengan air atau cukup dengan sekali keramas.



Begitulah ulasan kami tentang jenis pomade saat ini,jangan lupa cocokan pomade yang sesuai dengan rambut anda agar terlihat lebih pas dan rapi.
Selamat bereksperimen.